Kamis, 25 Februari 2021

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012 (Bgn 5)

 

 

Manusia lebih parah daripada fauna, hewan masih tahu hidup berdampingan secara harmonis. Singa dan harimau adalah binatang buas, kalau bukan kelaparan, dia takkan memangsa hewan kecil.

 

Kita lihat banyak orang barat membuat tayangan dokumentasi tentang fauna, hal ini merupakan nyata adanya, bukan dibuat-buat atau diperagakan keluar.

 

Dalam film dokumentasi tersebut, kita dapat menyaksikan ular berbisa dan hewan buas lainnya takkan mengganggu manusia, terkecuali jika anda memang ingin membunuhnya, maka dia akan melakukan perlawanan.

 

Sebaliknya jika anda tidak berniat buruk padanya, dia juga takkan bertindak jahat padamu; anda bersikap bersahabat dengannya, maka dia akan membalas persahabatanmu.

 

Pada zaman dahulu kala, banyak praktisi yang mengasingkan diri di dalam pegunungan, waktu itu di atas gunung terdapat ular berbisa dan hewan buas.

 

Di dalam buku berjudul “Hua Yan He Lun” terdapat kisah tentang Li Zhang-zhe, beliau ingin mencari tempat yang hening untuk menulis penjelasan Avatamsaka Sutra.

 

Ketika menelusuri hutan belantara, dia bertemu dengan seekor harimau, dia berkata pada harimau, mengutarakan isi hatinya, ingin mencari tempat yang tenang untuk menulis penjelasan “Avatamsaka Sutra”, apakah anda tahu di mana tempat tersebut?

 

Harimau menunjukkan jalan, menuntunnya hingga sampai di sebuah gua harimau, di dalamnya semuanya adalah harimau. Li Zhang-zhe menyukai tempat tersebut, baguslah, kemudian komunitas harimau pun beranjak pergi pindah rumah, gua ini diperuntukkan buat dirinya.

 

Harimau pun tahu bertoleransi, membawa keluarganya pindah rumah, lalu mempersilahkan Li Zhang-zhe menggunakan tempat kediaman mereka, guna melakukan kebajikan, mempersembahkan tempat pelatihan diri.

 

Li Zhang-zhe merasa tempat tersebut cukup bagus, tinggal sendirian di sana sangatlah tenang, tidak ada orang yang datang mengganggu. Tidak berapa lama kemudian, datanglah dua orang gadis yang bertugas memasak nasi, mencuci pakaian, mengurus segala pekerjaan rumah.

 

Li Zhang-zhe mengetahuinya, dia hanya tersenyum sambil mengangguk-anggukkan kepala, tidak berkomentar apapun. Seluruh perhatiannya ditumpukan untuk menulis penjelasan sutra hingga selesai, yang berjudul “Hua Yan Jing He Lun”.

 

Setelah penjelasan Sutra selesai ditulis, kedua gadis itu tidak tampak lagi, entah ke mana perginya. Lihatlah, Li Zhang-zhe selama ini fokus menulis, tidak pernah menghiraukan kehadiran mereka, atau bertanya marga dan nama mereka.

 

Kedua gadis itu telah membantu untuk satu kurun waktu yang cukup lama, maka itu Li Zhang-zhe bermaksud mengucapkan terima kasih kepada mereka. Lalu dia beranjak keluar dari gua, pergi menuju ke dusun terdekat dan menanyakan pada penduduk setempat apakah pernah melihat kedua gadis tersebut, namun tidak ada seorang pun yang mengetahuinya.

 

Ketulusan hati dapat mengundang mukjizat yang tak terbayangkan! Insan zaman dulu berkata “Praktisi sejati senantiasa memperoleh banyak bantuan”, banyak sekali orang yang datang membantumu, asalkan anda melatih diri dengan benar, memiliki etika moral, maka baik Dewa di Langit maupun Malaikat di Bumi pasti akan mendukung dan melindungi dirimu, apapun tidak perlu anda risaukan.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012

 

人比禽獸都不如,禽獸還能夠共存共榮。獅子、老虎是猛獸,不是餓到極處,牠不會侵犯小動物。我們看到很多外國人拍攝的動物奇觀,那都是真實的,不是表演出來的。看到這些毒蛇猛獸牠不侵犯別人,除非你去想殺牠,牠來抵抗。你沒有惡意,牠也沒有惡意;你對牠友善,牠回對你的也是友善。

 

  古時候,在深山裡面修道的人很多,那個時候山上都有毒蛇猛獸。我們在《華嚴合論》序文裡面看到,李長者想找一個清淨地方,給《華嚴經》寫個註解,到野外去看看。路上遇到一頭老虎,他就跟老虎說,說出自己的意思,想找個清淨地方來註《華嚴經》,你知不知道?老虎帶他,帶他走到一個老虎洞裡頭,裡面全是老虎。李長者看中這個地方,是好,老虎搬家搬走了,這個洞讓給他。老虎都可以商量,都請牠搬家,把地方讓出來,做好事,供養道場。長者覺得這個地方不錯,一個人住在那裡真清淨,沒人干擾。那照顧他,就來了兩個女孩子,給他燒飯、洗衣服,照顧他。他知道,看到點頭笑笑,沒有說一句話。等到這部註解完成了,就是《華嚴經合論》,註解完成之後,這兩個女孩子不見了,不知道到哪去了。你看,從來沒有問她,姓什麼,名字叫什麼,照顧這麼多、這麼長的時間,得謝謝人家。離開這個洞,走到鄰居村莊裡面去問問這兩個女孩,沒有人知道。真誠感應不可思議!古人有句話說「得道者多助」,幫助你的人很多,你真正有道、真正有德,天地鬼神都護持你,你操什麼心。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第五集)  2012/10/24  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0005

 

 

 

 

Amitabha Sutra menyebutkan : “Dapat berada di alam saha, dunia yang dipenuhi oleh lima kekeruhan dan kejahatan, yakni kekeruhan kalpa, kekeruhan pandangan, kekeruhan kekotoran batin, kekeruhan makhluk dan kekeruhan usia, mencapai Anuttara-samyak-sambodhi”. Ini memuji Buddha Sakyamuni, Beliau mampu tidak diputar oleh kondisi, maka itu Sang Buddha berdiam dalam penerangan sempurna.

 

Hal ini juga memberitahukan kepada kita, Sang Buddha meskipun berada di dunia yang dipenuhi dengan kekeruhan dan kejahatan, juga takkan terpengaruh sama sekali, asalkan dirimu bersedia melepaskan kemelekatan, maka takkan diputar oleh kondisi luar, dengan demikian anda telah mencapai KeBuddhaan.

 

Sepatah Amituofo merupakan metode yang digunakan oleh Buddha Sakyamuni di dunia yang penuh dengan lima kekeruhan dan kejahatan, untuk mencapai Anuttara-samyak-sambodhi.

 

Pernyataan ini disebutkan di dalam “Penjelasan Amitabha Sutra karya Master Ouyi”, sungguh tak terbayangkan, selama ini tidak ada orang yang mengatakannya.

 

Bagaimana cara Buddha Sakyamuni mencapai KeBuddhaan? Melafal Amituofo mencapai KeBuddhaan, hal ini diungkapkan oleh Master Ouyi. Teks sutra terpampang di hadapan kita, namun tidak ada seorang pun yang menyadarinya, Master Ouyi berhasil menyingkapnya keluar, mengungkapkannya keluar, sekarang kita memperhatikannya dengan lebih teliti, ternyata benar, mengapa selama ini kita tidak menyadarinya?

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012

 

Penjelasan Amitabha Sutra karya Master Ouyi :

http://reciteamituofo.blogspot.com/

 

「《阿彌陀經》曰:能於娑婆國土,五濁惡世,劫濁見濁煩惱濁眾生濁命濁中,得阿耨多羅三藐三菩提」。這是稱讚本師釋迦牟尼佛,他能夠不為環境所轉,所以他住在無上正等正覺。這也是告訴我們,佛是跟五濁惡世沒關係,只要你自己能夠放下,不被外面境界所轉,你就成佛了。這是說一句阿彌陀佛,即釋迦本師於五濁惡世所得之阿耨多羅三藐三菩提法。《要解》裡頭這句話不可思議,從來沒有人說過。釋迦牟尼佛怎麼成佛的?念阿彌陀佛成佛的,這是蕅益大師說出來的。經文擺在面前,從來沒有人看出,蕅益大師看出來了,說出來,我們仔細再一看,不錯,為什麼我們沒有看出來?

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第五集)  2012/10/24  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0005

 

 

Selasa, 23 Februari 2021

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012 (Bgn 4)

 

  

Hari ini memang beginilah kondisi kita di dunia ini, meskipun ada orang yang berpahala besar, namun dia tidaklah bahagia. Sesungguhnya, orang yang memiliki harta berlimpah dan kedudukan tinggi, hidupnya tidaklah sebahagia dan sebebas orang lain umumnya.

 

Beban deritanya tidaklah diketahui orang lain, ketika anda akrab dengannya, barulah dapat mengetahuinya. Sejak pagi hingga malam, berapa banyak hal yang harus dirisaukannya, hari ini kita mengatakannya sebagai beban pikiran yang tiada habis-habisnya, perkataan ini bukanlah membesar-besarkan, namun kenyataannya memang demikian.

 

Kebahagiaan batin adalah tidak punya banyak urusan, bebas tanpa beban, inilah yang disebut dengan kebahagiaan yang sesungguhnya. Baik secara fisik maupun mental tanpa tekanan, ini merupakan orang yang memiliki berkah kebajikan.

 

Tidak kekurangan dalam sandang maupun pangan, rumah asalkan dapat berteduh dari terpaan angin dan siraman hujan, maka ini sudah cukup, jiwa raga terasa bebas tanpa beban, bahagia tiada bandingnya!

 

Saya pernah bertemu dengan hartawan yang memiliki harta berlimpah, saya juga pernah bertemu dengan orang yang memiliki kedudukan tinggi, apakah mereka bahagia? Tidak bahagia.

 

Kami mengamatinya dan ternyata kehidupan mereka amatlah tersiksa, jika disuruh saya menggantikan peranan mereka, saya pasti takkan sudi melakukannya.

 

Tetapi lihatlah orang-orang yang hidup pada era Kekeruhan Kalpa ini, malah mati-matian memperebutkannya, takutnya tidak bisa mendapatkannya, takutnya diri sendiri tidak punya beban pikiran, bukankah ini disebut sesat?

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012

 

我們看今天這個世界真的是這個樣子,縱然有大福報的人,他並不快樂。實在講,有億萬財富的人,有很高地位的人,沒有一般人這麼自在、這麼快樂。他的苦我們不知道,你跟這些人接觸,你就曉得了。他從早到晚多少操心的事情,我們今天所說的操不完的心,這個話不是誇張的,是真的。心的樂是沒事,清淨自在,這個叫真樂。身心都沒有事,這是有福德的人。不缺吃、不缺穿,房子遮蔽風雨足夠,身心自在,這個快樂無比!這個世間擁有財富的人我見過,地位很高的人我也見過,快不快樂?不快樂。我們在旁邊看,苦不堪言,要叫我去幹,我才不幹。可是你看,劫濁時代的人,他還拼命去爭,唯恐沒有,唯恐自己煩惱少了,你說這不叫迷惑顛倒嗎?現在人爭著要做大官,

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第五集)  2012/10/24  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0005

 

 

 

  

Manusia harus memiliki kebijaksanaan, melakukan kebajikan besar yang efisien. Hari ini jika kami berniat melakukan kebajikan besar dengan berceramah di luar dengan hadirin yang berjumlah 20-30 ribu orang, bisa mati kelelahan.

 

Lain halnya berceramah di dalam studio mini, di sini tidak ada seorang hadirin pun, di luar sana ada pendengar yang berjumlah jutaan, puluhan jutaan orang, tidak perlu bertatap muka, untuk apa harus berjumpa langsung?

 

Asalkan ceramah Dharma didengar secara jelas, baik-baik melatih diri, baik-baik melafal Amituofo, maka setiap hari dilewati dengan aman sentosa. Jika ingin melewati hari-hari baik, hidup tanpa beban, janganlah menyaksikan breaking news yang mendebarkan, janganlah baca koran, tutup semua jendela informasi, hari-hari dilewati tanpa beban kerisauan.

 

Lihatlah, hari ini tidak ada kejadian apa-apa, dunia damai sejahtera, esok hari juga tidak ada kejadian apa-apa. Selain membaca Sutra dan melafal Amituofo, tidak ada lagi urusan lainnya, bukankah ini namanya dunia damai dan sejahtera?

 

Jadi di manakah dunia yang damai sejahtera itu berada? Ada di depan mata, cuma melihat apakah anda bisa melewatinya atau tidak, tidak ada kaitannya dengan kondisi luar.

 

Inilah yang diajarkan Buddha kepada kita, “Jika dapat memutar kondisi, maka serupa dengan Tathagata”, kami memilih jalan ini. Sebaliknya jika diputar oleh kondisi, maka anda adalah orang awam, yang berada di dunia yang dipenuhi oleh lima kekeruhan dan kejahatan, sungguh merupakan siksaan yang tak terungkapkan dengan kata-kata!

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012

 

人要有智慧,做大好事,還省心。我們今天做大好事,如果每天在外面講經有二、三萬人來聽,不累死人了。我們在攝影棚講經,攝影棚裡一個人也沒有,外面聽眾上百萬、上千萬,不見面,沒事。不需要見面,要見面幹什麼?佛法聽懂了,老老實實修行,好好的念佛,天天過太平日子。想過太平日子,清心寡欲,不能看電視、不能看報紙,所有信息統統斷絕,天下太平。你看,今天沒事,太平盛世,明天也沒事,天天都沒事。除了讀經、念佛之外,沒事了,這不是太平盛世嗎?太平盛世在哪裡?就在眼前,問你會不會過,於外頭境界不相干。這佛教給我們的,「若能轉境,則同如來」,我們走這個路子。如果為境界所轉,那你就是凡夫,就是五濁惡世的凡夫,苦不堪言!

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第五集)  2012/10/24  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0005

 

 

 


Orang Tiongkok mengatakan berbakti pada Ayahbunda dan menghormati guru merupakan akar dari segala kebajikan, namun sekarang ajaran ini telah terabaikan, masalah pun bermunculan.

 

Orang Tiongkok zaman dulu memahami pendidikan kesusilaan, mengetahui dari mana pendidikan itu harus dimulai, yakni mengajarkan tentang ajaran bakti, mengajarkan hormat, sepanjang hidup setiap manusia tidak boleh terpisah dari sikap bakti dan hormat.

 

Anak yang berbakti takkan mempunyai niat jahat, apa alasannya? Ketika timbul niat jahat di hatinya, dia pasti akan merasa bersalah pada Ayahbundanya, merasa bersalah pada Leluhurnya, kekuatan ini sangatlah besar! Ketika timbul niat jelek di benak kita, ini adalah sikap tidak hormat pada guru yang telah membimbing kita.

 

Maka itu, bakti dan hormat merupakan sumber dari segala kebajikan. Jika dua kata ini ditiadakan, maka kebajikan pupus sudah, sementara itu kejahatan akan kian berkembang, tidak ada kejahatan yang tidak berani dilakukan. Mengapa demikian?

 

Dia berani membunuh Ayahbunda-nya, dia berani membunuh gurunya, jadi apa lagi yang tidak berani dihabisinya, kejahatan apa lagi yang tidak berani dilakukannya? Dunia ini melangkah menuju pada kemusnahan.

 

Manusia lebih parah daripada fauna, hewan masih tahu hidup berdampingan secara harmonis.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012

 

我們中國人講孝親尊師是萬善的根源,這個東西丟掉了,麻煩就大了。中國古人懂得教育,懂得教學從哪裡教起,教孝、教敬,一個人一生不能離開這兩個字。孝,決定不會有惡念,不會有惡的行為,為什麼?如果有惡念,自己會感覺對不起父母、對不起祖宗,這個力量太大了!我們有惡念、有惡行,就對老師不尊敬。所以,孝敬是萬善之根。這兩個字拔除了,善沒有了,善真叫斷掉了;惡呢?惡就生長了,是無惡不作。為什麼?他能殺父母,他能殺老師,還有他什麼不敢殺的,還有什麼惡事他不敢造的?這個世界就走向毀滅了。人比禽獸都不如,禽獸還能夠共存共榮。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第五集)  2012/10/24  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0005

 

 

Sabtu, 20 Februari 2021

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012 (Bgn 3)

 

 

“Hari ini usia manusia mengalami pengurangan, usia seabad langka adanya”, jarang ada orang yang berusia seratus tahun, usia seabad merupakan pahala yang ditimbunnya.

 

“Oleh karena bertambahnya karma jelek, usia pun diperpendek”, sudah terlampau banyak melakukan kejahatan. Setelah menciptakan banyak karma jelek, usianya masih begitu panjang, apa sebabnya?

 

Bukan berarti tidak ada balasan karma, ini dikarenakan pada masa kehidupan lampau berkah yang ditimbunnya amat tebal, hari ini melakukan karma jelek akan mengurangi usia-nya.

 

Pahalanya yang semula ada 100 persen kini menyusut hingga 90 persen, akibatnya sekarang dia cuma memiliki sisa pahala sebesar 10 persen saja. Meskipun sisa pahalanya cuma 10 persen saja, namun orang lain umumnya juga tidak sebanding dengannya, anda bisa bayangkan alangkah besar pahalanya.

 

Orang ini jika dikatakan sepanjang hayatnya menghapus kejahatan dan menimbun jasa kebajikan berkesinambungan, pahalanya ini boleh kita katakan sebagai seribu tahun pun tidak habis dinikmati.

 

Andaikata dia adalah kaisar, sampai anak cucunya generasi turun temurun,  dia dapat mewariskan pahalanya hingga kurun waktu seribu tahun, contohnya Dinasti Zhou dapat berlangsung hingga 8 abad lamanya.

 

Hari ini dia sudah menciptakan karma jelek tapi masih bisa menikmati pahala besar, anda bisa bayangkan betapa besar pahalanya. Tetapi setelah pahalanya habis dinikmati, akibat karma buruknya segera berbuah. Persoalan ini diuraikan secara jelas di dalam Buddha Dharma, tidak boleh tidak dipahami.

 

Setelah anda memahami kebenaran ini, ketika melihat pelaku kebajikan menerima siksaan, sebaliknya pelaku kejahatan menikmati berkah, hatimu akan tetap seimbang, takkan merasa tidak adil lagi. Apa alasannya?

 

Anda telah memahami sebab akibatnya, memahami kebenaran yang sesungguhnya, tidak salah lagi, Hukum Karma tidak pernah meleset.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012

 

Lima kekeruhan dan kejahatan :

http://daunbodhi.blogspot.com/2015/12/panca-kasayah-lima-kekeruhan.html

 

 

  「今時人壽轉減,百歲者稀」,很少有一百歲,一百歲是他的福報,他修來的。「以惡業增故,壽數短促」,造惡造得太多了。造了很多惡業,壽命還很長,這是什麼緣故?不是說沒有報應,這是說他過去生中積的福積得太厚,今天造惡是折壽。百分之百的福報折掉了百分之九十,他還有百分之十,那個百分之十也是一般人不能跟他比的,你就曉得他福報多大。這個人如果說一生斷惡修善,積功累德,他的福報我們一般講一千年都享不完。他如果是個帝王,他子子孫孫傳世,他可以傳一千年,周家是八百年。今天造極惡之業的時候還享大福報,你就知道他的福報多大。但是福報享盡了,來生苦報就現前,他享完了。這些事、理佛法裡頭講得很清楚,不能不知道。你統統搞清楚、搞明白了,修福的人在受罪,造孽的人在享福,你的心就平了。為什麼?你知道前因後果,你明白這個道理,了解事實真相,一點都沒錯,因緣果報絲毫不錯。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第五集)  2012/10/24  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0005

 

 

 

 

Butir kelima dari “Lima Kekeruhan” adalah kekeruhan kalpa. Kalpa adalah satuan waktu, yang namanya waktu itu manalah ada keruh dan tidak keruh, tidak ada hal begini. Lantas kenapa di sini dikatakan sebagai kekeruhan kalpa?

 

Oleh karena empat jenis kekeruhan di depannya, ada kekeruhan pandangan, ada kekeruhan kekotoran batin, ada kekeruhan usia, ada kekeruhan makhluk, makanya kurun waktu ini kita sebut sebagai kekeruhan kalpa.

 

Selama kurun waktu ini, manusia hobi melakukan “Sepuluh Kejahatan”, sebaliknya manusia yang melakukan Sepuluh Kebajikan justru sangat sedikit jumlahnya.

 

Di sini ada beberapa kalimat yang tercantum di dalam sutra, “Disebutkan bahwa pada periode kalpa pengurangan usia, ketika usia manusia berkurang hingga tersisa 30 tahun”, yaitu kira-kira 3-4 ribu tahun kemudian, tiga jenis bencana ini akan muncul.

 

Yang pertama adalah “bencana kelaparan”, manusia menderita kelaparan, tidak ada yang bisa dimakan.

 

“Ketika usia manusia berkurang hingga tersisa 20 tahun”, muncul bencana wabah penyakit menular, seluruh permukaan Bumi dilanda wabah penyakit.

 

Ketika usia manusia berkurang hingga tersisa 10 tahun, terjadilah “Bencana Peperangan”, dimana antara sesama manusia ketika berjumpa akan saling murka dan saling membunuh.

 

“Para makhluk di dunia ini tidak ada yang tidak dicelakai”, inilah yang disebut sebagai Kekeruhan Kalpa.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012

 

Lima kekeruhan dan kejahatan :

http://daunbodhi.blogspot.com/2015/12/panca-kasayah-lima-kekeruhan.html

 

Pancanantariya Karma dan Sepuluh Kejahatan baca di :

http://daunbodhi.blogspot.com/2017/09/pancanantariya-karma-dan-sepuluh.html

 

Mengenal Kalpa :

http://lafalamituofo.blogspot.com/2016/07/mengenal-kalpa-bgn-1.html

http://lafalamituofo.blogspot.com/2016/07/mengenal-kalpa-bgn-2.html

http://lafalamituofo.blogspot.com/2016/07/mengenal-kalpa-bgn-3.html

 

Cara Perhitungan Kalpa :

https://lafalamituofo.blogspot.com/2019/04/cara-perhitungan-kalpa.html

 

 

第五,「劫濁」。劫是時間,時間實在講沒有濁與不濁,沒有。為什麼說這段時間染污?是因為前面四種,有見、有煩惱、有命、有眾生濁,所以這個時間我們稱為濁惡。惡,就是十惡業,人造十惡業,造十善的人很少,造十惡的人非常普遍。這裡面幾句話是經上說的,「謂減劫中,人壽減至三十歲時」,大概也就是三、四千年之後,這個三災就起來了。第一個是「饑饉災起」,人飢餓,沒有東西吃。「減至二十歲時」,就是瘟疫,地球上普遍到處都是瘟疫。減到十歲的時候,「刀兵災起」,這個刀兵就是人人看人都不順眼,看到人就想殺人。「世界眾生,無不被害」,這叫劫濁。特別是指人壽在三十歲的時候,災難都起來了。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第五集)  2012/10/24  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0005

 

 

Selasa, 16 Februari 2021

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012 (Bgn 2)

 

 

Butir ketiga dari “Lima Kekeruhan” adalah kekeruhan kekotoran batin, dimana para makhluk umumnya dipenuhi nafsu indria, rakus, perseteruan, menjadi penjilat, niat pikirannya sangat rumit dan kacau, penuh kepura-puraan dan hobi mengelabui orang lain. Menyukai paham sesat, akibatnya mengacaukan akal sehat dan pikirannya, inilah yang disebut sebagai Kekeruhan Kekotoran Batin.

 

Manusia yang hidup dalam kondisi sedemikian rupa, bagaimana tidak sengsara? Jika kita merenungkan beberapa jenis kekeruhan ini, satu jenis kekeruhan sudah cukup membuat kita merana, apalagi hidup dengan diliputi lima jenis kekeruhan?

 

Jika kita berharap pada satu masa kehidupan ini dapat meraih keberhasilan, tidak ada jalan lain lagi, hendaknya meneladani Guo Lou-jiang, meneladani Master Xiuwu.

 

Kedua sosok ini merupakan anggota Sangha, Master Xiuwu sendiri setelah meninggalkan keduniawian masih sempat mengambil sila KeBhiksuan, sedangkan Guo Lou-jiang tidak mengambil sila, namun keberhasilannya adalah sungguh tak terbayangkan, hanya dengan mengulang sepatah Amituofo.

 

Praktisi pelafal Amituofo sejati, tak peduli bertemu dengan orang yang bagaimana, yang mengaku sakti dan hendak mengajarkan padamu metode kreasi-nya, maka cukup tanggapi dengan sepatah Amituofo untuk menolak ajakannya. Tidak perlu lagi kata kedua.

 

Cara penolakan begini ada landasan-nya, yakni seperti yang tercantum di dalam “Penjelasan Amitayurdhyana Sutra” karya Master Shandao. Bahkan ditegaskan bahwa, meskipun Buddha Amitabha sendiri yang datang ke hadapanmu, menyampaikan padamu, masih ada sebuah pintu Dharma yang lebih unggul, kalau sudah begini, anda harus menolaknya : Oh Buddha, saya tidak menghendakinya, saya sudah cukup dengan melafal Amituofo saja, saya takkan beralih ke pintu Dharma lainnya.

 

Praktisi yang berpendirian teguh ini barulah disebut sebagai melafal Amituofo dengan setulusnya, meskipun Buddha Amitabha sendiri yang datang membujuknya beralih ke metode lainnya, dia tetap tak tergoyahkan.

 

Ini adalah perumpamaan yang disampaikan oleh Master Shandao di dalam penjelasan Amitayurdhyana Sutra, siapapun yang datang membujuk anda beralih ke pintu Dharma lainnya, tak peduli Dia itu adalah Arahat, ataupun Bodhisattva maupun Buddha, hingga akhirnya Buddha Amitabha sendiri yang langsung datang membujukmu, anda juga tetap teguh tak tergoyahkan, takkan terpengaruh sama sekali.

 

Inilah yang disebut sebagai keyakinan benar, cukup dengan mengulang sepatah Amituofo saja sudah efektif, setiap niat hati terjalin dengan Buddha Amitabha.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012

 

Lima kekeruhan dan kejahatan :

http://daunbodhi.blogspot.com/2015/12/panca-kasayah-lima-kekeruhan.html

 

Cergam Kisah Guo Lou-jiang :

http://negeriteratai.blogspot.com/2018/06/22-tukang-tambal-kuali-guo-lou-jiang.html

 

第三個「煩惱濁」,「謂眾生多諸愛欲、慳貪、鬥諍、諂曲」,諂是諂媚、巴結人,心念很雜很亂,「虛誑」,虛是不誠實,誑是欺騙別人。「攝受邪法」,邪門歪道他喜歡,「惱亂心神」,這叫煩惱濁。人生活在這個境界裡頭,他怎麼不痛苦?我們想想這幾樣,一樣都受不了,何況全都具足。我們這一生要想成就,搞這些是決定不可能的,要學鍋漏匠、要學修無師。這兩個都是出家人,修無師出家之後還受過戒,鍋漏匠連戒都沒有受過,成就不可思議,就是一句阿彌陀佛。

 

  真正念佛人,不管遇到什麼樣的人,傳給你什麼法,他統統都是一句阿彌陀佛給他回掉了,他沒有第二句話。這個法有根據,在哪裡?在《觀無量壽佛經.上品上生章》。講到極處,就是阿彌陀佛來了,告訴你,我還有個法門比這個法門還殊勝,你都婉言拒絕:佛,我不要了,我就這一門行了,我不再換法門。這個人才叫做老實念佛,阿彌陀佛來了他也不動。這是善導大師在「上品上生章」裡頭舉的例子,你遇到什麼大善知識,遇到阿羅漢、遇到菩薩、遇到佛,最後是遇到阿彌陀佛,都不動搖,都不受影響。這叫真信,這叫真願,那一句阿彌陀佛念得管用,跟阿彌陀佛心心相應。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第五集)  2012/10/24  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0005

  


 


Butir keempat dari “Lima Kekeruhan” adalah kekeruhan usia. Pada zaman dahulu kala, usia manusia dapat mencapai 84 ribu tahun, di dalam sutra, Buddha Sakyamuni menyampaikan pada kita bahwa usia manusia paling panjang bisa mencapai 84 ribu tahun.

 

Setiap periode seratus tahun berkurang satu tahun, berkurang hingga akhirnya usia manusia jadi 10 tahun saja, yang merupakan paling minimal, inilah yang disebut sebagai periode pengurangan.

 

Kemudian dari usia 10 tahun, setiap periode seratus tahun bertambah satu tahun, hingga akhirnya mencapai usia 84 ribu tahun, demikianlah satu periode pengurangan dan satu periode penambahan ini disebut sebagai satu kalpa kecil.

 

Kita sekarang berada di periode pengurangan, cuma tersisa 70 tahun saja. Ketika Buddha Sakyamuni membabarkan Dharma di dunia ini, usia manusia adalah satu abad, setiap periode seratus tahun berkurang satu tahun, jarak waktu antara Buddha Sakyamuni dan era kita sekarang ini adalah tiga ribu tahun, jadi sudah berkurang sebanyak 30 tahun. Maka itu usia manusia sekarang adalah 70 tahun, usia rata-rata.

 

70 tahun, 60, 50, 40, 30, 20, sekitar 5 ribu tahun lagi, seribu tahun berkurang sepuluh tahun. Periode keberlangsungan Dharma Buddha Sakyamuni masih tersisa sekitar 9 ribu tahun lagi, dihitung mulai sekarang, 9 ribu tahun kemudian, Buddha Dharma akan lenyap dari dunia ini, usia manusia semakin pendek, bencana makin menggila, manusia hidup dengan sangat tersiksa.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 24 Oktober 2012

 

Lima kekeruhan dan kejahatan :

http://daunbodhi.blogspot.com/2015/12/panca-kasayah-lima-kekeruhan.html

 

Mengenal Kalpa :

http://lafalamituofo.blogspot.com/2016/07/mengenal-kalpa-bgn-1.html

http://lafalamituofo.blogspot.com/2016/07/mengenal-kalpa-bgn-2.html

http://lafalamituofo.blogspot.com/2016/07/mengenal-kalpa-bgn-3.html

 

Cara Perhitungan Kalpa :

https://lafalamituofo.blogspot.com/2019/04/cara-perhitungan-kalpa.html

 

第四個是「命濁」,「謂往古世時,人壽八萬四千歲」,佛在經上告訴我們,人的壽命最長的八萬四千歲,我們這個世間所講的八萬四千年。每一百年減一歲,減到十歲,十歲是最低的,這個叫一減;然後從十歲每一百年加一歲,又加到八萬四千歲,這一增一減叫一個小劫。我們現在處的是減劫裡面,只剩下七十年了。釋迦牟尼佛出世,人壽是一百歲,一百年減一歲,佛距離我們三千年,就減了三十歲。所以現在人的壽命是七十歲,平均壽命。七十歲,六十、五十、四十、三十、二十,那就是五千年,一千年減十歲,再五千年。佛的末法是一萬年,從現在算起,世尊的法運還有三千年,後頭。那三千年是增劫,一百年加一歲,加到人壽三十歲,佛法在這個世間才消失。所以是在增劫裡頭人壽三十歲。壽命愈短,災難愈多,人活得愈苦。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第五集)  2012/10/24  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0005