Minggu, 26 Juni 2022

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 16 Januari 2013 (Bgn 3)

 

  

Terhadap makna dan jasa kebajikan dari sepatah Amituofo, kita harus memahaminya dengan jelas dan dimengerti, barulah kita tidak sia-sia melafal Amituofo.

 

Setelah memahaminya dengan jelas, barulah “Setiap lafalan Amituofo terjalin dengan Buddha Amitabha, lafalan demi lafalan terjalin dengan Buddha Amitabha”.

 

Nama Buddha Amitabha, bukan hanya ada di Planet Bumi ini saja, namun di keseluruhan alam semesta merupakan manfaat terunggul, keistimewaan yang tiada bandingnya.

 

Saya juga pernah menyampaikan bahwa melafal sepatah Amituofo dapat menghancurkan segala rintangan mara, sepatah Amituofo dapat mengurai segala bencana.

 

Ketika bertemu dengan kesusahan, lafallah sepatah Amituofo ini, berkesinambungan tidak terputus, jangan ada keraguan sama sekali, hal apapun dapat diatasinya, sungguh tidak terbayangkan!

 

Apabila manusia di seluruh dunia dapat memahami makna ini, ikut melafal Amituofo, maka bencana apapun takkan ada di dunia ini, Planet Bumi berubah menjadi Alam Sukhavati. Teori ini sungguh mendalam, caranya sangat gampang.

 

Tetapi melafal Amituofo itu harus mempunyai keyakinan hati, ketulusan hati dan rasa hormat, dengan demikian mukjizatnya tidak terbayangkan. Jika cuma melafal di mulut, tidak pakai hati, “Mulut melafal Amituofo tapi pikiran tidak terfokus, meskipun melafal hingga tenggorokan pecah pun sia-sia saja”, tidak terjalin.

 

Sepatah Amituofo adalah ketulusan hati, maka itu harus menggunakan hati yang tulus untuk melafalnya, sebaliknya jika menggunakan hati semu atau hati pura-pura untuk melafalnya maka tidak akan menimbulkan mukjizat. Dengan hati yang tulus melafalnya, mukjizatnya sungguh tidak terbayangkan.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 16 Januari 2013

 

Makna dari "Namo Amituofo" baca di :

http://cahayasukacita.blogspot.com/2013/10/makna-dari-namo-amituofo.html

 

《甄解》又說,「今真實者,佛智名號。善導所謂法藏因中所成真實,故言本願真實。開之則真實五願,合之一句名號。故知此真實通教行信證」。這對於名號的意義、名號的功德,我們一定要搞清楚、搞明白,我們念這句名號就沒有白念。真清楚、真明白了,這一聲佛號一聲心,一聲佛號跟佛就有相應,一念相應一念佛,念念相應念念佛。佛號,不但在我們這個世間,在這個地球上,遍法界虛空界都是第一利益,無比殊勝。我也曾經說過,念這一句佛號能破一切魔障,這一句佛號能化解一切災難。我們遇到困難,你就念這句佛號,死心塌地,什麼都不要懷疑,你什麼都能解決,真正不可思議!全世界的人都懂得這個意思,都能念阿彌陀佛,這地球上什麼災難都沒有了,地球就變成極樂世界。這個理很深,方法很容易。可是念,要有信心,要有誠敬心,要有恭敬心,感應就不可思議。如果有口無心,口念彌陀心散亂,那就喊破喉嚨也枉然,不相應。它是真心,要用真心去念它,妄心念它不起感應,真心念它感應不可思議。「應知之利者,名號之大利。其大利之所究竟,即無上涅槃妙果。」無上涅槃妙果,誰證得的?妙覺如來所證得的。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第一二八集)  2013/1/16  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0128