Untuk mengembangkan hati sejati dan kebijaksanaan sejati, maka harus melepaskan hati khayal. Apa yang dimaksud dengan hati khayal? Kemelekatan adalah hati khayal, perbedaan adalah hati khayal, bentuk-bentuk pikiran juga adalah hati khayal.
Asalkan ketiga faktor di atas berhasil dilenyapkan, maka hati sejati segera muncul ke permukaan. Menggunakan hati yang setulusnya, tidak menggunakan hati semu (munafik penuh kepura-puraan), memfokuskan diri pada satu Pintu Dharma dan mendalaminya, melatihnya berkesinambungan untuk jangka panjang, maka samadhi akan diperoleh.
Samadhi yang bagaimanakah itu? Jiwa sejati yang sejak semula memang terfokus tak tergoyahkan. Master Huineng saat mencapai pencerahan mengatakan kepada kita, “Ternyata jiwa sejati adalah tak tergoyahkan”, inilah yang disebut sebagai samadhi jiwa sejati.
Dengan perkataan lain, samadhi jiwa sejati ini barulah merupakan hati sejatimu, bentuk-bentuk pikiran yang bermunculan bukanlah hati sejatimu, namun merupakan hati khayal.
Dengan bentuk-bentuk pikiran yang bermunculan, apa yang anda pelajari hanyalah merupakan pengetahuan semata; namun dengan hati sejati atau hati yang tulus, apa yang anda pelajari adalah kebijaksanaan.
Dengan kebijaksanaan, anda dapat mencapai KeBuddhaan, dapat membantu kita menemukan kembali jiwa sejati (Jiwa KeBuddhaan), sungguh tak terbayangkan, sedangkan gudang ilmu tidak dapat mewujudkan hal ini.
Di dunia ini, dengan pengetahuan tinggi anda dapat meraih gelar doktor, dapat menjadi ahli Agama Buddha, juga dapat memberi ceramah dengan lidah fasih, menulis dan mempublikasikan berjudul-judul buku, atau menghasilkan karya lainnya, namun pada akhirnya anda tidak berhasil keluar dari lingkaran enam alam tumimbal lahir, kekotoran batin dan tabiat tidak diperbaiki.
Inilah alasan mengapa para praktisi senior zaman dulu sering menasehati praktisi pemula, sudahkah anda paham caranya? Makna-nya terletak di sini. Apakah anda sudah paham caranya? Kalau sudah paham, berarti dia telah menggunakan hati tulus-nya; kalau tidak paham, berarti anda masih menggunakan hati khayal atau hati semu atau hati berpura-pura, anda masih saja menggunakan hati yang membeda-bedakan dan melekat.
Sedangkan orang yang tidak menggunakan hati yang membeda-bedakan dan melekat, dia akan berhasil belajar dalam waktu singkat!
Maka itu harus memahami sisi yang menakjubkan dari Aliran Sukhavati, keunggulan dari Aliran Sukhavati, di sinilah letak sisi yang menakjubkannya, di sinilah letak keunggulannya, apa saja manfaatnya, harus dapat mengungkapkannya keluar, yaitu menuntun para makhluk melafal Amituofo.
Kutipan Ceramah Master Chin Kung 26 Oktober 2012
真心、真智慧都要把虛妄放下。什麼是虛妄?執著是虛妄,分別是虛妄,妄想是虛妄。這個東西只要一放下,真心就現前。用真心不用妄心,一門深入,長時薰修,就能得定。那是什麼定?自性本定。惠能大師開悟告訴我們,「何期自性,本無動搖」,自性是不動的,沒有搖擺的,這是自性本定。換句話說,本定才是你的真心,念頭起伏這不是真心,這是妄心。用念頭起伏,你學來的是知識;用真心,你學來的是智慧。智慧能圓成佛道,能幫助我們自己回歸自性,這個不可思議,知識不行。在這個世間,知識可以拿到博士學位,可以做個佛學學者,專家學者,也能講得天花亂墜,也可以著作等身,但是出不了六道輪迴,煩惱習氣沒斷。這就是古大德常常勘驗學人,你會麼?意思就在此地。你會不會?會,就是說會用真心;不會,你還是用的妄心,你還是用分別執著。會的人不用分別執著,學得快!
所以一定要曉得淨宗之妙、淨宗的殊勝,妙在哪裡、殊勝在哪裡、好在哪裡,要能說得出來,就是教眾生持名念佛,幫助眾生即念離念。
文摘恭錄 — 二零一二淨土大經科註 (第十集) 2012/10/26 香港佛陀教育協會 檔名:02-040-0010
Mesti memahami sisi yang menakjubkan dari Aliran Sukhavati, keunggulan dari Aliran Sukhavati, di sinilah letak sisi yang menakjubkannya, di sinilah letak keunggulannya, apa saja manfaatnya, harus dapat mengungkapkannya keluar, yaitu menuntun para makhluk melafal Amituofo.
Tiap hari saya melafal sepatah Amituofo ini, Amituofo, Amituofo, tidak melekat dan tidak membeda-bedakan, memfokuskan pikiran pada lafalan Amituofo, berkesinambungan tak terputus, benar-benar mampu mewujudkan tidak melekat dan tidak membeda-bedakan.
Jika terdapat banyak bentuk-bentuk pikiran bermunculan, Master Yin Guang mengajarkan kita metode sepuluh lafalan, yakni menghitung dari 1-10 lafalan, lalu diulang lagi dari 1-10.
Cara ini tujuannya supaya bentuk-bentuk pikiran tidak dapat menyusup ke dalam. Jika sanggup melafal Amituofo hingga tidak timbul bentuk pikiran lagi, maka tidak perlu menghitung lagi, secara keseluruhan telah terjalin dengan Buddha Amitabha.
Jadi dengan metode pelafalan Amituofo, meskipun tidak ada bentuk-bentuk pikiran lainnya lagi, namun masih ada sepatah Amituofo.
Ada pula pintu Dharma lainnya, yang merupakan metode superior, ketika tidak ada bentuk-bentuk pikiran lagi, di dalam hatinya adalah hampa. Hal ini mudah mengundang kesalahpahaman, sehingga jatuh ke dalam kegelapan batin atau Avidya.
Samadhi jenis apakah yang dia latih? “Asamjni Samapatti” atau samadhi pikiran kosong. Buah akibat dari melatih “Asamjni Samapatti” adalah lahir di Alam Asannasatta (Pali).
Kutipan Ceramah Master Chin Kung 26 Oktober 2012
Triloka dan 31 Alam Kehidupan :
http://daunbodhi.blogspot.com/2015/10/31-alam-kehidupan.html
一定要曉得淨宗之妙、淨宗的殊勝,妙在哪裡、殊勝在哪裡、好在哪裡,要能說得出來,就是教眾生持名念佛,幫助眾生即念離念。我天天念這句阿彌陀佛、阿彌陀佛、阿彌陀佛,不著相、不分別,我不分別、不著它,我還是阿彌陀佛、阿彌陀佛、阿彌陀佛,並沒有把阿彌陀佛斷掉,真可以不執著、不分別。如果有雜念進來,妄念、雜念很多,印光大師教我們計數念佛,就是用他的十念法。十念法,數是暗計,只計一到十,再從一到十,永遠是一到十。這個方法是什麼?不讓雜念進來。如果念到沒有雜念,就不要計數了,完全是暗合道妙。這個方法高就高在即念離念。
其他的法門,這是高級佛法,它離念是無念,心裡頭真沒有念頭。但是又很容易起誤會,墮到無明裡頭去了。他修什麼?修無想定,無想定的果報在四禪天的無想天,這變成外道了,這個很麻煩。
文摘恭錄 — 二零一二淨土大經科註 (第十集) 2012/10/26 香港佛陀教育協會 檔名:02-040-0010