Kamis, 17 Februari 2022

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 22 November 2012 (Bgn 1)

 

 

Dari segala jenis dana, Dharma Dana merupakan yang terunggul. Hal ini paling banyak diungkapkan di dalam “Sutra Intan”, manfaat dari mendanakan tujuh mustika sebanyak maha ribu dunia, juga tidak sebanding dengan menyampaikan empat baris gatha kepada orang lain, perkataan ini sangat sulit dipahami.

 

Umpamanya hari ini ada dermawan yang menyumbangkan uang satu juta dolar kepada kami, kami benar-benar dapat menggunakannya, lantas kenapa dikatakan bahwa mendanakan tujuh mustika sebanyak maha ribu dunia, jasa kebajikannya tidak sebanding dengan menyampaikan empat baris gatha kepada orang lain? Hal ini tidak kita pahami.

 

Menyampaikan empat baris gatha kepada orang lain, tak peduli sekarang dia bisa atau tidak memperoleh manfaat, namun di dalam sutra Buddha disebutkan bahwa “Begitu melintasi indra pendengaran, selamanya tertanam menjadi benih di gudang kesadaran”, setelah dia mendengarnya, benih ini tertanam di dalam Alayavijnana-nya (kesadaran kedelapan/gudang kesadaran), benih ini merupakan benih pencapaian KeBuddhaan kelak di kemudian hari, bayangkan betapa besarnya manfaat ini, tujuh mustika sebanyak maha ribu dunia, juga tidak sebanding dengannya.

 

Hari ini manusia kalau mendapat harta karun akan senang hatinya, sebaliknya kalau mendengar Buddha Dharma malah tidak timbul sukacita di hatinya, mengapa demikian? Dungu.

 

Rintangan karma, kekotoran batin dan tabiat sangat berat, meskipun tiap hari mendengar ceramah, tetapi tidak dipahaminya. Apa alasannya? Kalau sudah memahaminya, anda pasti akan serupa dengan Buddha Sakyamuni, melepaskan takhta kerajaan, segala harta kekayaan tidak dihendaki lagi, pergi menjadi seorang pertapa.

 

Ini dikarenakan Beliau telah paham, kebahagiaan yang dinikmati, pastinya bukan bisa diperoleh dari menjadi raja, bukan dari memiliki gudang harta, tidak berdaya diperbandingkan.

 

Mendengar ceramah, jika dia dapat memahaminya maka dia bukan manusia awam. Jika benar dia dapat melepaskan segala kemelekatan, segalanya tidak dihendaki lagi, hatinya pulih kembali pada suci, setara dan tercerahkan, terhadap alam semesta beserta isinya, tidak ada satupun yang tidak jelas dan tidak dimengerti.

 

Saat waktunya tiba, seluruh kemampuan alami-nya akan pulih kembali dan muncul ke permukaan. Semua ini sejak semula telah sempurna dalam dirimu, bukan diperoleh dari luar diri. Setelah segala rintangan dihapus, seluruh kemampuan alami pulih kembali, dibaliknya terdapat kebahagiaan sejati.

 

 Kutipan Ceramah Master Chin Kung 22 November 2012

 

一切布施裡頭,法布施第一。《金剛經》裡面說得最多,以大千世界七寶布施,都比不上為人說四句偈的利益,這個話很難懂。今天人家布施我們一百萬、一千萬,我們真管用,為什麼說大千世界七寶這些財寶統統布施,功德比不上四句偈?這我們不懂。四句偈,不管他現在得不得利益,佛經上說的,「一歷耳根,永為道種」,他聽懂、聽明白了,阿賴耶識種下這個種子,這個種子就是將來成佛的種子,你說這個利益多大,大千世界七寶怎麼能比。

 

今天人得財寶生歡喜心,聞佛法不生歡喜心,是什麼?愚痴。業障煩惱習氣很重,雖然天天聽經,真的沒聽懂,這是真話。為什麼?聽懂了,你會跟釋迦牟尼佛一樣。怎麼一樣?王位捨棄了,榮華富貴不要了,去當苦行僧。那就是什麼?他真懂了,那個裡頭的樂趣絕對不是做帝王,絕對不是擁有億億萬財富,不是的,不能比。沒有人知道,人聽不懂,聽懂了那不是凡人。真的捨掉了,真的不要了,心地恢復到清淨平等覺,對於宇宙萬法沒有一樣不清楚、不明瞭,到那個時候,三明六通,這是現在人講特異功能,全都現前了。是什麼?是你本有的,不是外來的。障礙除掉了,本能就現前,這個裡頭真樂。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第二十八集)  2012/11/22  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0028

 

 

 


Jika benar dia dapat melepaskan segala kemelekatan, segalanya tidak dihendaki lagi, hatinya pulih kembali pada suci, setara dan tercerahkan, terhadap alam semesta beserta isinya, tidak ada satupun yang tidak jelas dan tidak dimengerti.

 

Saat waktunya tiba, seluruh kemampuan alaminya akan pulih kembali dan muncul ke permukaan. Semua ini sejak semula telah sempurna dalam dirimu, bukan diperoleh dari luar diri. Setelah segala rintangan dihapus, seluruh kemampuan alami pulih kembali, dibaliknya terdapat kebahagiaan sejati.

 

Di dalam mata orang awam, kehidupan yang dilalui Buddha Sakyamuni sangatlah merana, namun di dalam mata Bodhisattva Dharmakaya, Buddha Sakyamuni justru berdiam di Alam Sukhavati, apa alasannya?

 

Sang Buddha membabarkannya di dalam Sutra bahwa “Segala sesuatu muncul dari hati dan pikiran”, Bodhisattva Dharmakaya tidak memiliki khayalan, perbedaan dan kemelekatan, bagaimana cara Mereka memandang dunia ini? Mereka memandang dunia ini bagaikan Alam Sukhavati.

 

Kita melihat permukaan alam ini adalah tanah, pasir, batu, sedangkan Bodhisattva Dharmakaya melihatnya sebagai tujuh mustika, terbentuk dari beraneka ragam mustika, inilah yang disebut “Kondisi berubah menuruti perubahan hati manusia”.

 

Kita melihat manusia awam menggunakan tubuh kasar, sementara itu Bodhisattva Dharmakaya memandang manusia awam adalah memiliki rupa kewibawaan yang tak terhingga

 

Maka itu “kondisi” itu adalah semu, berubah menuruti perubahan niat pikiran.

 

Oleh karena jiwa sejati-mu sedang tersesat, anda tidak dapat memahami kondisi batin orang lain, yaitu hatimu tidak serupa dengan hati orang lain, hatiNya dapat mengubah lingkungan ini menjadi pembebasan agung, berubah menjadi kewibawaan mustika yang tidak terhingga, sungguh sedemikianlah adanya.

 

Jadi Bodhisattva Dharmakaya dan setiap insan yang telah melepaskan (menghapus) khayalan, perbedaan dan kemelekatan, juga dapat menyaksikannya.

 

Meskipun Bodhisattva Dharmakaya menuju ke Neraka demi menyelamatkan para makhluk, pemandangan apa yang Bodhisattva lihat di sana? Kewibawaan tujuh mustika, inilah yang muncul dari hati dan pikiranNya.

 

Sementara itu para penghuni Neraka malah kenyang menjalani siksaan yang tidak terhingga, ini juga tercipta dari hati dan pikiran mereka masing-masing.

 

Jika anda tidak melakukan karma buruk sedemikian rupa, meskipun Neraka terpampang di hadapanmu, anda juga tidak dapat melihatnya.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 22 November 2012

 

真的捨掉了,真的不要了,心地恢復到清淨平等覺,對於宇宙萬法沒有一樣不清楚、不明瞭,到那個時候,三明六通,這是現在人講特異功能,全都現前了。是什麼?是你本有的,不是外來的。障礙除掉了,本能就現前,這個裡頭真樂。

 

  凡人眼睛裡頭,釋迦牟尼佛過的生活很苦,法身大士眼目當中,釋迦牟尼佛住在極樂世界,這是怎麼回事情?佛在經上,大小乘經都講,那這就是很重要的開導,「一切法從心想生」。法身菩薩沒有妄想分別執著,他看這個世界是什麼?極樂世界。我們看這個土地是泥,是沙、石頭,他們看到是七寶,眾寶所成,這就是境隨心轉。我們看到凡夫這個肉身,他們看到的是「身有無量相,相有無量好」。所以境是假的,隨著念頭在轉變。你自己迷惑顛倒,你不能了解別人的境界,就是你的心跟他的心不一樣,他的心能把這個環境變成大自在,變成無量珍寶莊嚴,那真的是如是。所以法身菩薩,放下妄想分別執著的人他看到,每一個放下的人都看到,不是假的。縱然法身菩薩去度地獄眾生,菩薩看到地獄是什麼?都是七寶莊嚴,他變的。可是地獄眾生是受盡無量的苦楚,是他的心變現的。你要沒有這個罪業,地獄在面前你見不到。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第二十八集)  2012/11/22  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0028

 

 

 

 

Manfaat dari melakukan Dharma Dana adalah tidak terhingga dan tanpa batas. Saya tidak sanggup memberi ceramah Dharma, lantas bagaimanakah caranya supaya saya dapat melakukan Dharma Dana?

 

Kalau anda tidak sanggup memberi ceramah Dharma, maka anda dapat menimbun manfaat paling terunggul yang tiada taranya, inilah Dharma Dana, melafal sepatah Amituofo. Mengapa demikian?

 

Menasehati semua orang supaya ikut melafal Amituofo, ini merupakan jasa kebajikan terunggul dari Dharma Dana. Apa alasannya? Seluruh Dharma pada akhirnya akan bermuara pada Pintu Dharma Tanah Suci, bermuara pada 48 tekad agung, bermuara pada tekad ke-18, hingga akhirnya bermuara pada sepatah Amituofo.

 

Jasa kebajikan dan manfaat dari melakukan Dharma Dana sepatah Amituofo ini, sungguh tidak berdaya diungkapkan dengan kata-kata, bahkan para Buddha Tathagata juga tidak mampu mengungkapkannya sampai habis.

 

Kenapa tidak ada orang yang melakukannya? Karena tidak tahu manfaatnya, maka itu terabaikan. Hal yang berkaitan dengan menimbun jasa kebajikan, semua orang dapat melakukannya dengan sempurna; tetapi di dalam Buddha Dharma, tidak wajib menggunakan uang barulah bisa beramal.

 

Dharma Dana melafal Amituofo, baik kaya maupun miskin, setiap orang tanpa terkecuali juga dapat mewujudkannya.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 22 November 2012

 

法布施的利益無量無邊。我不能講經說法,我怎麼修法布施?不能講經說法,你能修最殊勝的利益,法布施,一句佛號。這怎麼回事?勸大家念阿彌陀佛,這是法布施裡頭的第一功德。為什麼?一切法到最後都歸阿彌陀佛,都歸淨土,都歸四十八願,都歸十八願,到最後就是一句名號。這一句名號法施的利益功德沒有法子說,諸佛如來也說不盡。沒人幹,人為什麼不幹?不知道這個利益,所以疏忽了。積功累德任何人都可以做,都能做得圓滿;這是佛法,並不是有錢、有勢力的人能做,貧賤人不能做,不是的。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第二十八集)  2012/11/22  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0028