Jumat, 12 Februari 2021

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 23 Oktober 2012 (Bgn 1)

 

  

“Master Dao-yin dari Jepang memuji sutra ini (Sutra Usia Tanpa Batas) sebagai : Tathagata bersukacita muncul di dunia demi membabarkan Dharma ini, sutra menakjubkan yang terunggul; Ekayana nan sempurna (ajaran yang membimbing para makhluk dalam satu kehidupan mencapai KeBuddhaan); ketika jodoh para makhluk telah masak, hendaknya menyampaikan sutra ini kepada mereka.”

 

Beberapa kalimat ini merupakan pujian yang sedemikian mendalamnya. Adakah sutra atau metode lainnya yang lebih unggul? Tidak ditemukan. Tathagata bersukacita lahir ke dunia ini, ucapan ini ada sumbernya, yakni serupa dengan yang dikatakan oleh Master Shandao.

 

Master Daoyin adalah orang Jepang, menuntut ilmu ke Tiongkok, saya percaya dia berguru pada Master Shandao. Master Shandao mengatakan : ”Tathagata bersukacita lahir ke dunia, hanya demi membabarkan lautan tekad Buddha Amitabha”, apa maknanya?

 

Semua Buddha menampilkan “delapan tahapan kehidupan Buddha”, datang ke dunia ini buat tujuan apa, hanya demi untuk memperkenalkan padamu tentang Alam Sukhavati, jadi bukan untuk menyampaikan hal lainnya padamu.

 

Ini merupakan pokok penyampaian yang utama, topik lainnya hanyalah berupa sambilan saja, apa alasannya? Pintu Dharma Tanah Suci adalah disampaikan kepada praktisi yang sudah masak jodohnya. Apa maksudnya?

 

Yakni insan-insan yang segera mencapai KeBuddhaan, jodohnya mencapai KeBuddhaan telah masak, begitu disampaikan padanya, pada satu masa kehidupan ini dia dapat terlahir ke Alam Sukhavati mencapai KeBuddhaan, jadi ajaran ini dibabarkan kepada mereka.

 

Sedangkan 84 ribu pintu Dharma lainnya, ditujukan kepada mereka yang belum masak jodohnya, jadi masih perlu dituntun terlebih dulu, membantunya supaya mengembangkan keyakinan, membantunya supaya meningkatkan kualitas batin.

 

Setelah jodohnya masak, barulah memperkenalkan padanya Ajaran Sukhavati. Maka itu kita dapat melihat bahwa “Avatamsaka Sutra”, “Sutra Lotus”, “Surangama Sutra”, segala sutra dan sastra besar pada akhirnya semuanya bermuara ke Alam Sukhavati.

  

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 23 Oktober 2012

 

Delapan Tahapan Kehidupan Buddha :

http://daunbodhi.blogspot.com/2017/11/delapan-tahapan-kehidupan-buddha.html

 

Cergam Riwayat Master Shandao :

https://negeriteratai.blogspot.com/2020/07/55a-kisah-master-shandao-bgn-1.html

https://negeriteratai.blogspot.com/2020/07/55b-kisah-master-shandao-bgn-2.html

 

 

「日本釋道隱讚此經為:如來興世之正說,奇特最勝之妙典;一乘究竟之極說,速疾圓融之金言;十方稱讚之誠言,時機純熟之真教也」。這個幾句話也都讚歎到極處。還有哪一部經、還有哪個方法比這個更殊勝的?找不到了。如來興世,興世是出現在世間。這一句話也有淵源,善導大師說過。道隱是日本人,在中國留學的,我相信他是親近善導大師的。善導大師說過兩句名言,「如來所以興出世,唯說彌陀本願海」,這意思是什麼?一切諸佛示現八相成道,到這個世間來幹什麼,唯是唯獨,他就是來給你介紹西方極樂世界的,不是給你講別的。這是正說,其他的是附帶說的,為什麼?淨宗這個法門是對根熟眾生講的。什麼叫根熟?他快要成佛了,他成佛的緣成熟了,跟他一講的時候,他這一生就能往生,往生就成佛,是為他說的。其他的八萬四千法門,根沒熟,再誘導他,幫助他成長,幫助他提升。真正成熟了,就這個法門。所以我們看《華嚴》、《法華》、《楞嚴》,大經大論到最後統統都導歸極樂。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第四集)  2012/10/23  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0004

 

 

 

 

Hari ini ada seorang praktisi yang menulis sepucuk surat kepadaku, baru-baru ini di dalam Negeri Tirai Bambu ada sebuah sekte baru yang mirip-mirip dengan Aliran Sukhavati, dengan motto-nya adalah “metode instan untuk meraih keberhasilan”, bahkan memiliki pengaruhnya tersendiri.

 

Di dalam suratnya dia juga menyampaikan bahwa di Dongbei (Tiongkok Timur Laut) ada orang yang datang menyebarluaskan paham ‘kreasi baru’ ini, yakni orang awam dan kegiatan mereka dilakukan di dalam rumah pribadi.

 

Ada satu kesamaan mereka dengan Aliran Sukhavati kita, yakni mereka juga ikut mendengar ceramahku (Master Chin Kung), juga menasehati orang supaya mengamalkan “Di Zi Gui”.

 

Ketika didalami lebih lanjut, ternyata mereka sangat menekankan bakti pada Ayahbunda dan mendidik anak-anak, mereka juga melafal Amituofo dan membaca “Sutra Usia Tanpa Batas”.

 

Perbedaannya adalah mereka mengaku metode mereka lebih instan, sehingga dalam waktu singkat sudah bisa mendapatkan ‘paspor’ Alam Sukhavati.

 

Perbedaan yang kedua adalah mereka tidak memfokuskan diri melafal Amituofo, tetapi masih harus membaca “Mi Le Jiu Ku Zhen Jing (sutra Maitreya)”. Mungkin sutra ini diturunkan secara rahasia, hanya disampaikan kepada murid-murid mereka saja.

 

Masih ada membaca “Mi Le Jiu Ku Zhen Yan (mantra Maitreya)”, semua ini adalah sekte luar, adalah palsu atau imitasi, jadi bukan asli Ajaran Buddha, tidak boleh diyakini, harus dijauhi, kalau anda memercayainya maka anda sudah tertipu.

 

Altar di rumah pengikutnya harus disetting menurut tata cara mereka, bukan hanya memuja rupang Buddha Amitabha atau “Tiga Suciwan Alam Sukhavati” saja. Bahkan cara bernamaskara juga harus menuruti tata cara mereka, yang pastinya tidak serupa dengan tata cara Ajaran Buddha yang asli.

 

Cara mereka merekrut pengikut adalah mirip dengan bisnis MLM, semakin banyak mendapat pengikut maka semakin besar peluang keberhasilannya, makanya mereka begitu giat menarik umat.

 

Yang keenam adalah jika diantara para pengikutnya ada yang timbul kecurigaan pada sekte tersebut, maka mereka akan menakut-nakutinya, jika anda berani menfitnah sekte kami, maka anda akan ditimpa musibah sehingga para pengikut yang merasa curiga ini tidak berani mengatakannya keluar, takut dikutuk.

 

Pernah ada orang yang bertanya begini, kalau memang sekte ini bagus, kenapa Master Chin Kung tidak menyarankan kita masuk sekte ini? Mereka menjawab, Master Chin Kung sudah memberi sinyal secara diam-diam, hanya saja kalian yang tidak mengerti.

 

Poin terakhir adalah mereka melakukan segala tindakan dengan sangat rahasia, jika anda tidak tampak serius ingin bergabung ke dalam sekte mereka, juga belum bersumpah di depan altar pemujaan mereka, maka mereka tidak sudi menyampaikan ajaran kreasi baru-nya kepadamu. Hal ini mirip dengan sekte rahasia.

 

Kemudian ada seorang praktisi yang menulis surat dan menyampaikan kejadian ini kepada diriku, kebetulan hari ini kita ada membahas topik yang berkaitan dengan hal ini.

 

Lihatlah pujian Master Dao-yin terhadap “Sutra Usia Tanpa Batas” sebagai “Tathagata bersukacita muncul ke dunia demi membabarkan Dharma ini”, di dalamnya tidak bercampur dengan Bodhisattva Maitreya.

 

Di dalam “Sutra Usia Tanpa Batas”, peranan Bodhisattva Maitreya adalah sebagai salah seorang hadirin persamuan dan juga salah seorang sosok yang terlibat dalam tanya jawab dengan Buddha Sakyamuni.

 

Setelah masa keberlangsungan Dharma Buddha Sakyamuni berakhir, kelak di kemudian hari, Bodhisattva Maitreya akan datang dan mencapai KeBuddhaan di dunia ini, saat itu Beliau juga akan membabarkan sutra ini (Sutra Usia Tanpa Batas), Dharma yang akan disampaikanNya pasti adalah sama dengan yang disampaikan oleh Buddha Sakyamuni.

 

Untuk selengkapnya Master Dao-yin memuji sutra ini (Sutra Usia Tanpa Batas) sebagai : Tathagata bersukacita muncul di dunia ini demi membabarkan Dharma ini, sutra menakjubkan yang terunggul; Ekayana nan sempurna (ajaran yang membimbing para makhluk dalam satu kehidupan mencapai KeBuddhaan); ketika jodoh para makhluk telah masak, hendaknya menyampaikan sutra ini kepada mereka.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 23 Oktober 2012

 

Artikel terkait :

Perumpamaan sekte sesat :

https://kejernihanpikiran.blogspot.com/

 

 

今天有一個同學寫了一封信給我,告訴我,最近有人在國內宣揚另一種的淨土,說「快速成就的法門」,並且有一定的影響。他把這個信轉給我,這個信的內容,說東北有人來傳這個法,傳法都是在居士家中進行的。跟我們淨宗念佛的地方有相同之處,就是也是專聽老法師講經,也勸人落實《弟子規》。據了解,他們孝順父母和教育孩子方面做得都比較好,也念佛,也可以念《無量壽經》。不同的地方,他們自稱跟他們那個方法修學,能快速拿到極樂世界通行證。第二,不是專一念阿彌陀佛,還要念《彌勒救苦真經》。大概《真經》是祕密的,不是他們的弟子他不傳授。還有《彌勒救苦真言》。這就是外道,這就是假的,不是真的,不能相信,相信你就上當了。

 

家中佛堂要按他們的說法去安排,不是專供阿彌陀佛或西方三聖。拜佛的方法要按他們的樣子去拜,大概跟我們拜的不一樣。勸人加入的方法,有一點像世間做傳銷業務的那種方式,宣稱勸的人愈多,自己往生把握就愈大,所以他們到處拉人。第六,如果有人疑惑時,他們就嚇唬說,如果你毀謗這個法,就有大災難降臨之類,讓一些有疑問的人,就是自己不太相信也不敢說,被嚇倒了。當有人問,既是這個法這麼好,怎麼老法師不勸我們學?他們回答說,老法師講經中都暗示了,是我們沒聽懂。最後總之,他們做得很神祕,你要是不去跟他們學那個法,到他們那個佛堂發願,他不跟你細說。這有一點像祕密傳道了。

 

他把這個寄給我,今天我們正好講到這一段。你看看道隱法師讚歎的話,我們再念一遍,就是讚歎《無量壽經》,「如來興世之正說」,裡頭沒有夾雜彌勒菩薩。彌勒菩薩在這個經裡面是聽眾,是當機者之一,如來法滅之後,還得讓彌勒菩薩將來再來的時候還要說這部經,一定跟釋迦說的完全相同,並不把彌勒夾雜在裡頭。「奇特最勝之妙典;一乘究竟之極說,速疾圓融之金言;十方稱讚之誠言,時機純熟之真教」。你要不要相信?

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第四集)  2012/10/23  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0004