Jumat, 13 Mei 2022

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 29 November 2012

 

 

Di Alam Sukhavati, cara yang digunakan Buddha Amitabha guna menyelamatkan para makhluk sungguh tidak terbayangkan. Para praktisi yang terlahir ke Alam Sukhavati, semuanya menjadi Bodhisattva Avaivartika, kemampuan Mereka, kebijaksanaan, kemampuan gaib, keterampilan melatih diri jadi sama dengan Buddha Amitabha, Buddha Amitabha memiliki kemampuan ini, setiap penduduk Alam Sukhavati juga memiliki kemampuan tersebut.

 

Setiap Bodhisattva menjemput para makhluk yang berjodoh dengan diriNya, setiap Bodhisattva memiliki makhluk berjodoh yang jumlahnya tidak terhitung.

 

Dari banyaknya para makhluk yang berjodoh ini, diantaranya ada yang jodohnya sudah masak, ada yang belum masak, ini merupakan aturan yang pasti.

 

Apa yang dimaksud dengan jodohnya sudah masak? Mendengar Pintu Dharma ini, dia langsung percaya, membangkitkan keyakinan dan tekad melafal Amituofo, ini adalah praktisi yang jodohnya telah masak.

 

Sedangkan bagi yang telah mendengar Pintu Dharma ini, tetapi masih belum punya niat terlahir ke Alam Sukhavati, ini adalah praktisi yang jodohnya belum masak.

 

Tentu saja yang jodohnya sudah masak, jumlahnya lebih sedikit daripada yang belum masak. Yang jodohnya belum masak, beberapa tahun kemudian akan jadi masak.

 

Para makhluk yang berjodoh adalah tidak terhingga dan tanpa batas, kita tidak mungkin bisa menyelamatkan mereka sekaligus, namun melewati kehidupan demi kehidupan, juga tidak bisa menyelamatkan mereka hingga habis.

 

Jodohnya telah masak, kita dapat mengetahuinya secara jelas, setelah anda menemukan kembali jiwa sejati, sepuluh penjuru alam merupakan tempat yang pernah kita diami sebelumnya, pernah menjalin jodoh dengan para makhluk di sana.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 29 November 2012

 

在極樂世界,阿彌陀佛度眾生的方法真正不可思議。往生到極樂世界,那些菩薩們生到極樂世界皆作阿惟越致菩薩,他們的能力、智慧、神通、道力跟阿彌陀佛相彷彿,很相似,彌陀有這個能力,個個人都有這個能力。各人接引他有緣眾生,每個人有緣的眾生都數不盡。這麼多有緣當中,有緣成熟的,有還沒成熟的,這一定的道理,這我們能想得通的。什麼叫緣成熟?聽到這個法門他就相信,他就發心,他就肯念佛,這是緣成熟的。聽到這個法門,有緣,不想往生,不想念佛,這沒成熟的。當然,肯定是成熟的人少,沒成熟的人多。沒成熟,過幾年他就成熟了。有緣眾生無量無邊,我們不是一時就能度盡,生生世世,年年月月,度不盡。他成熟的信息,我們很清楚知道,到你明心見性之後,十方世界都是我們自己過去生中住過的,都跟那些地方眾生結過緣的。為什麼?相即相入,你明白這個道理就知道了。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第四十一集)  2012/11/29  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0041

 

 

 


Setelah anda menemukan kembali jiwa sejati, sepuluh penjuru alam merupakan tempat yang pernah kita diami sebelumnya, pernah menjalin jodoh dengan para makhluk di sana.

 

Tak peduli di alam manapun juga terdapat makhluk yang berjodoh dengan kita, bagi yang jodohnya telah masak, kita harus membantu mereka terlahir ke Alam Sukhavati; sedangkan bagi yang jodohnya belum masak, kita harus memperkuat keyakinan dan tekad mereka.

 

Bagi yang belum berjodoh, kita menjalin jodoh dengan mereka. Bagaimana caranya menjalin jodoh? Yakni melafal sepatah Amituofo, dia telah mendengarnya, maka jodoh inipun terjalin, “Begitu melintasi indra pendengaran, selamanya tertanam menjadi benih di gudang kesadaran”.

 

Menampilkan rupa Buddha Amitabha untuk diperlihatkan padanya, menjalin jodoh. Bagaimana caranya? Praktisi yang terlahir ke Alam Sukhavati, memiliki rupa yang sama dengan Buddha Amitabha, maka itu setiap penduduk Alam Sukhavati menampilkan rupa ini untuk diperlihatkan kepada para makhluk yang berjodoh dengannya.

 

Menanam akar kebajikan, merupakan karir Bodhisattva. Terhadap para makhluk yang belum menanam akar kebajikan, membantu mereka menanam akar kebajikan.

 

Bagi mereka yang telah menanam akar kebajikan, membantu supaya masak jodohnya. Bagi yang jodohnya sudah masak, membantunya terlahir ke Alam Sukhavati.

 

Semua Bodhisattva melakukan pekerjaan begini, menjelma guna membabarkan Dharma, menjelma hingga tidak terhingga dan tanpa batas, menyelamatkan para makhluk yang tidak terhingga dan tanpa batas, Dia tidak timbul niat pikiran, apa yang dilatihNya disebut karma suci, tidak tercemarkan.

 

Maka itu dalam menyelamatkan para makhluk, dia takkan terjebak, takkan mengalami kemerosotan batin, takkan mundur dan menjadi orang awam kembali.

 

Tidak timbul niat pikiran, dapat membabarkan Dharma, serupa dengan Buddha Sakyamuni. Para Buddha Tathagata, Bodhisattva Dharmakaya menjelma ke dunia ini, semuanya juga sedemikian rupa.

 

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 29 November 2012

 

到你明心見性之後,十方世界都是我們自己過去生中住過的,都跟那些地方眾生結過緣的。為什麼?相即相入,你明白這個道理就知道了。

 

  無論哪個世界都有跟我們有緣的眾生,成熟的,要幫助他往生到極樂世界;沒有成熟的,要給他做增上緣,要給他加分,統統照顧。沒有緣分的,跟他結緣。怎麼結緣?念一句南無阿彌陀佛,他聽見了,緣就結上,一歷耳根永為道種;現一尊佛相讓他看到,結緣,就結上了。現什麼樣的相?阿彌陀佛的相。怎麼現法?生到極樂世界去的人,相貌跟阿彌陀佛完全一樣,所以一切眾生,極樂世界的眾生為他有緣人現相,肯定全是阿彌陀佛相。種善根,這是菩薩事業。沒有種善根,替他種善根;有善根的,幫助他成熟;已經成熟,幫助他往生。一切菩薩幹這些事情,現身說法,現無量無邊身,度無量無邊眾生,他沒有起心、沒動念,他所修的叫淨業,他沒有染著。所以他不會受連累,不會墮落,不會退轉又變成凡夫,不會。不起心、不動念,能作一切佛事,跟釋迦牟尼佛一樣。諸佛如來、法身菩薩應化在世間皆如是。

 

文摘恭錄 二零一二淨土大經科註  (第四十一集)  2012/11/29  香港佛陀教育協會  檔名:02-040-0041